Wakil Wali Kota Banda Aceh Berkunjung ke Pemko Medan

Pemerintahan48 views

VIRAL24.CO.ID – MEDAN – Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, S.E., M.M., diwakili Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Kadispora), Pulungan Harahap, S.H., M.Si.,  menerima kunjungan silaturahmi Wakil Wali Kota Banda Aceh, Zainal Arifin dan rombongan, Jumat (9/4).

Kegiatan ini berlangsung di GOR Bulu Tangkis Kompleks Palem Raya, Rengas Pulau, Medan Marelan, karena pertemuan silaturahmi ini diwarnai dengan pertandingan persahabatan bulu tangkis antara tim Pemko Medan dan Pemko Banda Aceh.

Dalam sambutannya, atas nama Pemko Medan, Plt Kadispora Medan mengucapkan selamat datang kepada rombongan Pemko Banda Aceh. Dia berharap seluruh agenda Pemko Banda Aceh di Medan ini dapat berjalan dengan baik.

Pulungan juga mengharapkan, kunjungan silaturahmi dapat menjadi langkah awal untuk menjalin kolaborasi yang bermanfaat bagi Pemko Medan maupun Banda Aceh.

Wakil Wali Kota Banda Aceh, Zainal Arifin, juga mengungkapkan kegembiraannya atas sambutan bersahabat dari Pemko Medan ini. Dia juga berharap, kunjungan ini dapat menjadi awal baik dalam menjalin kolaborasi antara Pemko Banda Aceh dengan Medan.

Pertandingan persahabatan antara tim bulu tangkis Pemko Medan dengan Pemko Banda Aceh ini dimulai dengan servis pertama oleh Plt Kadispora Medan yang ditangkis dengan baik oleh Wakil Wali Kota Banda Aceh. (Vin)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *